Ladies, Yuk Menguak Isi Pikiran Pria


WANITA memang tidak pernah mengerti jalan pikiran pria, begitu pula sebaliknya. Akan tetapi, alangkah baiknya jika wanita dapat mengetahui sedikit mengenai rahasia pikiran pria.

Wanita sering mengalami perasaan serbasalah dengan keinginan pria, baik itu menyoal pakaian seperti apa yang diinginkan pasangan ketika malam tiba dan berbagai masalah lainnya. Namun, jangan dulu khawatir karena pria pun ternyata merasakannya pula.

Seperti dilansir Sheknows inilah bocoran bagi wanita untuk menguak apa yang ada di pikiran pria sehingga perasaan serbasalah itu terbenamkan.

Pria berpikir tentang seks sepanjang waktu

Ya, itu benar. Rata-rata pria di bawah 60 tahun berpikir tentang seks setidaknya sekali dalam sehari, dan pria lebih sering berfantasi daripada wanita. Bahkan ketika wanita mengalami hari yang buruk atau merasa gemuk, banyak pria tidak peduli dan sangat bersedia menerima Anda apa adanya.

Pria membutuhkan ruang tersendiri

Pria perlu juga waktu untuk sendirian. Ketika dia mengatakan ingin memiliki waktu sendiri, itu bukan berarti dia tidak ingin melihat Anda. Dia memang membutuhkan waktu untuk rileks dan mengisi ulang tenaganya. Tidak seperti wanita, pria tidak perlu meninggalkan rumah untuk pergi ke suatu tempat, berbelanja, atau melakukan spa seharian. Pria mungkin hanya senang menyendiri dengan berbaring di sofa.

Pria tidak ingin menjadi penentu

Ketika Anda meminta pendapat pasangan mengenai, "Apakah gaun ini membuatku tampak gemuk?" yang menandakan pertanyaan itu menjadikannya sebagai penentu, maka mereka pun enggan menjawabnya.

Pria mengatakan yang sebenarnya tentang apa yang dikatakan

Meskipun menyakitkan, tapi itu benar adanya. Mungkin Anda berpikir ada motif tersembunyi atau arti yang tersembunyi tentang pernyataannya suatu waktu. Namun meski memintanya untuk keenam kali sekalipun, Anda akan mendapatkan hal yang sama dari pria. Ketika pria mengatakan "oke", artinya dia benar-benar hanya ingin mengatakan itu tanpa ada maksud apapun.

Pria mungkin tidak peka, tapi mereka juga butuh dihargai

Wanita sering mengeluh selama bertahun-tahun tentang penggambaran yang tidak realistis di televisi mengenai sosok pria. Padahal, persepsi itu pun juga berlaku untuk pria. Secara harfiah, pria pun sebenarnya tahu bagaimana cara mengurus anak-anak tanpa menyebabkan bencana dan bagaimana cara memasak yang benar. Jadi, kalaupun dia tidak sadar dengan tugas itu, bukan berarti mereka enggan mengerjakan tugas itu, tapi pria hanya ingin dihargai untuk hal-hal yang mereka dapat lakukan. Jadi, berikan pasangan Anda cinta untuk menghargai kerja kerasnya.

Okezone


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...